Berita Terkini

Doddy Sudrajat Cerita Putrinya Dilamar Pengusaha Turki, Netizen: Capek Banget Pasti Jadi Mayang

Doddy Sudrajat Cerita Putrinya Dilamar Pengusaha Turki, Netizen: Capek Banget Pasti Jadi Mayang

[ad_1]

Sosok Doddy Sudrajat, ayah Mayang serta mendiang Vanessa Angel kembali mencuri perhatian. Pasalnya, ia bercerita bahwa ada pengusaha asal Turki yang berniat melamar Mayang.

Pernyataan Doddy dianggap mengada-ngada, terlebih saat ia menyebut nilai mahar yang diajukan pengusaha Turki itu.

“Ini yang ngelamar Mayang pengusaha butik di Turki, langsung ngomong sama Daddy, ‘Kalau mau saya lamar anak Anda dengan 20 unta’,” ujar Doddy, dikutip dari video yang diunggah akun Instagram @bundsthetic, Jumat (28/4/2023). 

Doddy sendiri mengaku sempat dibuat bingung karena putrinya mau dilamar dengan unta.

Baca Juga:Erick Thohir Bentuk Dua Satgas untuk Percepat Bersih-bersih PSSI

Tapi setelah bertanya, Doddy menyebut seekor unta yang digunakan untuk melamar memiliki nilai sampai miliaran rupiah.

“Kita bingung kok 20 unta. Kita tanya emang berapa satunya, katanya mencapai satu sampai satu setengah miliar, ini dia tawar 20 unta,” imbuh Doddy Sudrajat.

Kendati putrinya dilamar dengan nilai yang fantastis, Doddy menolaknya. Doddy mengaku ingin puterinya fokus dahulu pada pendidikan serta karirnya.

Sontak cuplikan video tersebut viral dan ramai menuai komentar. Banyak yang mencibir karena tak percaya dengan cerita Doddy.  

“Ngarang banget woi, Turki gak kenal mahar onta,” komentar salah satu netizen.

Baca Juga:Adu Kuat Erick Thohir vs Sandiaga Uno vs Ridwan Kamil: Top Tiga Cawapres

Ada pula yang merasa kasihan pada Mayang. “Capek banget pasti jadi mayang. Ekspresi muka nya bukan malah seneng tapi kayak ‘ya Allah apalagi ni bapak gue’,” komentar salah satu netizen.

“Mayanggg run mayngg, km berhak hidup bahagia dan realistis,” komentar netizen lain.


Loading…

[ad_2]

Source link